Langkah positif dilakukan oleh Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kota Banda Aceh dalam upaya mentransformasi kualitas pendidikan. Sejumlah Kepala Madrasah dari Banda Aceh, termasuk Kepala MA dan MTs Darul Ulum YPUI, diberangkatkan ke luar daerah untuk mengikuti Bimbingan Teknis Kurikulum Berbasis Cinta (Bimtek KBC) dan studi tiru. Kegiatan penting ini secara resmi dibuka oleh Kepala Kankemenag Banda Aceh, H. Salman, S.Pd., M.Ag., di Alhusna Boarding School Tahfizul Qur’an, Jakarta Selatan, pada Selasa (10/11/2025).
Keikutsertaan kepala MA dan Mts Darul Ulum YPUI dan seluruh pimpinan madrasah lainnya ini menunjukkan komitmen madrasah kota Banda Aceh dalam memperbaiki mutu dan layanan gunan memenuhi ekspektasi yang diharapkan oleh masyarakat. Mariani, S.Ag., M.A. (Kepala MA) dan Mahdi, S.Ag. (Kepala MTs) secara khusus menegaskan program ini sangat penting untuk membekali pimpinan madrasah dalam menyikapi tantangan isu di dunia pendidikan, agar terus dapat beradaptasi terhadap kebutuhan dan tututan perkembangan masyrakat. Fokus utama dari Bimtek KBC ini sendiri adalah penguatan karakter madrasah dengan menanamkan nilai-nilai non-kekerasan, toleransi, dan inklusivitas.
Kepala Kankemenag H. Salman menjelaskan bahwa pemilihan lokasi di Jakarta dan Bogor didasarkan pada kebutuhan benchmarking terhadap pusat-pusat keunggulan pendidikan. Agenda rombongan mencakup Bimtek di Jakarta dan kunjungan studi ke Bogor.
Studi tiru dipilih pada Lazuardi School di Puncak, Bogor, karena sekolah ini telah dikenal luas sebagai rujukan praktik pendidikan inklusif yang berhasil mengintegrasikan siswa berkebutuhan khusus. Kunjungan ini diharapkan menjadi wadah bagi Mariani, Mahdi, dan para Kepala Madrasah lainnya untuk melihat secara praktis bagaimana manajemen sekolah, adaptasi kurikulum, dan budaya toleransi diterapkan di lapangan.
Kasi Pendidikan Madrasah, Syafruddin, S.Ag., M.Si, menyimpulkan bahwa seluruh rangkaian program yang berlangsung hingga 13 November 2025 ini merupakan inisiatif proaktif yang dirancang untuk memperkuat fondasi madrasah agar mampu bersaing dengan mengedepankan nilai-nilai kemanusiaan dan keberagaman […]